Obyek wisata Bukit Jambul, terletak di Desa Pesaban, Rendang, Karangasem, Bali. Setiap harinya obyek wisata Bukit Jambul dengan latar belakang pegunungan yang indah dengan udara sejuknya tersebut, selalu ramai disinggahi oleh para wisatawan. Obyek wisata bukit jambul yang terletak sekitar 60 Kilometer sebelah Timur Denpasar itu, pada jaman penjajahan merupakan tempat persinggahan para pejabat belanda tersebut, terlihat asri dan alami serta masih disinggahi wisatawan, yang ingin beristirahat, sambil menikmati sensasi makan di puncak Bukit Jambul.
Di puncak bukit terdapat sebuah pura yang disebut Pura Pucak Sari yang dikelilingi oleh pepohonan besar. Sementara, di bawah kompleks pura terdapat panorama persawahan yang memukau. Ini membuat pepohonan terlihat seperti jambul sehingga bukit ini di beri nama Bukit Jambul.
Keindahan alam pegunungan dan hamparan sawah terasering, serta udaranya yang sejuk, semakin menambah kenikmatan, serta menjadi sensasi tersendiri, bagi wisatawan, sembari menikmati hidangan nikmat, menu khas yang ditawarkan di sejumlah restaurant di obyek wisata ini.
Sejumlah menu spesial, seperti gado-gado, ayam goreng, nasi goreng spesial, seafood, serta menu makan eropa, dan tradisional bali, yang disajikan dalam bufee, menjadi pilihan yang bisa di nikmati wisatawan.
Jika Anda ingin merasakan sensasi makan dipuncak bukit, obyek wisata Bukit Jambul, mungkin bisa menjadi pilihan tujuan wisata Anda dan keluarga.
source : berita86.com